Langsung ke konten utama

THINK GLOBALLY


Apa yang kita harapkan dari sebuah stratyegy? apapun itu yang pasti salah satunya adalah menang.
tapi apakah strategy anda sudah jitu? hmm, kurasa semua strategy mungkin jitu, hanya saja mungkin anda salah dalam menerapkan timing dan bermanuver dlm keputusan memainkan strategy itu sendiri.

Sebenarnya apakah yg dimaksud dgn strategy itu sendiri?
mungkin banyak dari antara kita yang keAsikan berstrategy dan membongkar pasang biduk-biduk dari elemen strategy itu, tanpa tahu secara pasti pengertian dan fugsi strategy itu sendiri.

khususnya dalam bisnis sepeda motor, teramat banyak sekali dealer-dealer yang akhirnya berstrategy hanya dalam ruang lingkup perang discount...buka tutup, dan akhirnya.. kurang memuaskan. penjualan besar tapi margin dan laba perusahaan menipis. wah, inilah yang menjadikan strategy itu semakin keliru diterjemahkan.

Apakah anda tahu bahwa : strategy adalah suatu aksi yang merupakan bagian dari sebuah konsep terpadu, dimana kita menerapkan rancangan yang difungsikan dengan melalui ketepatan timing dlm mengantisipasi maupun mereaksi krisis persaingan pasar. jadi dengan kata lain, jika anda ingin berstrategy, anda harus memiliki sebuah konsep rancang bangun yang telah anda bakukan dalam satu wacana rencana kerja perusahaan yang telah terjadwal dan terorganisir.

contohnya: Dalam proses rencana penjualan produk motor di dealer anda, adalah wajib hukumnya nada memiliki satu konsep kerja dalam beberapa semester, yang telah anda perhitungkan sebagai bentuk usaha untuk pencapaian target pejualan anda. dari mulai aktivitas, perhitungan budget aktivitas, kekuatan SDM / Man Power sebagai kekuatan melancarkan aktivitas itu sendiri, hingga sistim pembinaan SDMnya. nah, jika semua telah terkonsep secara terjawal dan terpadu, maka disinilah strategy itu dilahirkan, dikembangkan, dan dilancarkan aksinya sesuai dengan data and analisis gejolak pasar yang tengah terjadi.
Minggu ini strategy anda adalah A, tapi karena pergerakan pasar sangat-sangat tidak mendukung strategy A tersebut, maka anda harus melancarkan strategy B dan begitupun seterusnya, namun dengan tetap mengacu pada agenda dan konsep yang telah anda rancang sebelumnya.
cikup jelaskah? ya tentu tidak. karena anda harus tahu dulu bagaimana membuat sebuah kosep kerja.

tapi, saya berharap penjelasan sederhana ini cukup membantu anda untuk memulai dan lebih mengarahkan harus dibawa kemana strategy yang anda idam-idamkan lancarkan itu.

Mungkin kata-kata saya ini bisa saja anda tertawakan, tapi... apaboleh buat dan apa mesti dikata.. setidaknya cara-cara ini sudah terbukti bisa meningkatkan rasio penjualan.

Oya adalagi, tugas terberat anda hanya satu... menyatukan semua elemen MAN POWER yang ada untuk bergerak menuju satu visi dan tujuan yang searah bersama.nah, ini dia PR anda. Apalagi dengan aktivitas yang seabreg-abreg, radius yang jauh, maupun area covering yang samasekalibaru. wah, butuh mindset yang oke tuh.

kata kunci Leadership: "Think Globally" AKU INI JENDRAL YANG MEMIMPINMU, TAPI AKU INI ADALAH AYAH YG AKAN SELALU MENJAGAMU. KATA-KATAKU INI ADALAH PERINTAH BAGIMU TAPI KATA-KATAKU INI ADALAH KATA HATIMU.
OKE TEAM, LET'S FINISH OUR MISSION!!

think about it

dacosta MM

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Strategy Perang Sun Tzu

Apakah anda seorang Kepala Toko atau Manager dalam sebuah Dealer? Apakah anda membutuhkan cara bagaimana mengembangkan dealer anda? dan apakah anda memilki strategi untuk hal itu? Apa yang kita inginkan dari sebuah strategi? tentu saja hasil yang maksimal. Dalam hal ini saya akan mengupas sedikit saja garis besar untuk menjadi seorang kreator dari sebuah strategi pengembangan. saya mengatakan pengembangan bukan kemenangan, mengapa saya tidak mengatakan kemenangan secara gamblang? karena kemenangan memiliki banyak pengertian yang sangat luas. tapi, jika anda terlibat dalam sebuah sirkulasi sistem yang menuntut anda untuk memulai sebuah strategi dalam hal pengembangan dan penguasaan jaringan kerja (khusunya dealer sepeda motor) mau tidak mau anda harus bisa menjadi jendral dalam sistem itu sendiri. gunakan strategi sun tzu untuk mengawali konsep anda. oke... sekarang kita bahas secara singkat dan mudah-mudahan jelas. Begini..., Strategi Seni Perang Sun Tzu, yang sangat hebat itu! Sun Tzu...

4 hal yang membawa kemajuan

Rekan Yamaha sekalian, Setiap orang ingin sukses dalam setiap aspek kehidupannya, baik di bidang pendidikan, kehidupan sosial, dan pekerjaan kita. Contoh dalam bidang pendidikan, murid-murid ingin mendapatkan nilai yang baik atau memiliki prestasi baik di bidang akademik maupun non akademik. Di bidang sosial kita ingin menjadi pemimpin masyarakat yang dikenal dan disegani. Kemudian di pekerjaan kita ingin mengembangkan kemampuan kita sehingga menempati posisi teratas di kantor kita. Dalam mencapai tujuan hidup sering kali kita mengalami kemajuan dan kemunduran. Nah para rekan Yamaha sekalian adakalanya Kemunduran bagi kebanyakan orang menyebabkan hilangnya semangat dan fokus hidup kita. Sedangkan kemajuan seringkali memacu semangat kita untuk lebih giat mencapai tujuan hidup kita. Dari sekian banyak hal yang perlu kita perhatikan, ada 4 hal yang sedikitnya menjasi acuan Power dan akan membawa kemajuan dalam hidup Anda, yaitu: Tempat tinggal jika rekan Yamaha ingin maju maka kita haru...

jaga pameran itu seru